Wisuda STKIP Muhamadiyah Wilayah Jambi di Sungai Penuh

blogger templates
     Sekolah tinggi keguruan dan ilmu pendidikan, disingkat STKIP, adalah sekolah yang termasuk jenjang pendidikan tinggi. Sebagai sekolah tinggi, setiap STKIP mempunyai beberapa program studi yang berasal dari rumpun yang sama, yaitu rumpun kependidikan.
Sekolah ini merupakan salah satu jenis perguruan tinggi yang mempunyai misi untuk menghasilkan tenaga kependidikan terutama tenaga guru, atau sering disebut sebagai lembaga pendidikan tenaga kependidikan (LPTK).
Pada masa lalu, STKIP bisa dianggap sebagai miniatur institut keguruan dan ilmu pendidikan (wikipedia). Di kota Sungai Penuh terdapat Kampus STKIP Muhammadiyah yang didirikan oleh yayasan Muhammadiyah. Pada tahun lalu mengadakan acara wisuda yang jumlahnya lebih kurang 400 orang.
    Pada acara Ini ditampilkan tari Sekapur Sirih sebagai acara penyambutan kepada tamu yang hadir. Para penarinya adalah mahasiswa STKIP-M Sungai Penuh. Kegiatan ini berlangsung di kampus STKIP di Sungai Penuh. Pada Pagi hari dilaksanakan upacara wisuda dan dilanjutkan acara resepsi pada malam harinya.






.