Lalu Lintas Internet Bakal Naik Tiga Kali Lipat

blogger templates
WapCyber4rt ™      —    Penyedia network Cisco mengumumkan hasil penelitian Visual Networking Index (VNI) terhadap networking atau teknologi jaringan di seluruh dunia untuk memprediksi koneksi internet pada 2017. Penelitian ini mencakup pertumbuhan lalu lintas Internet Protocol (IP) fixed global dan tren adopsi layanan.

Hasil menunjukkan, dalam waktu sepanjang 2012 hingga 2017, lalu lintas IP akan mencapai 1,4 zettabit per tahunnya atau tumbuh tiga kali lipat.

Sedangkan dalam hitungan bulan, lalu lintas IP global diperkirakan mencapai 121 exabit per bulannya pada 2017, atau meningkat dari 44 exabit per bulannya di tahun 2012. Nilai 121 exabit setara dengan 30 miliar DVD, 28 triliun MP3, atau quadraliun pesan teks.

Pada 2017, traffic internet yang berasal dari perangkat non komputer diprediksi mencapai 49 persen dari traffic global. Jumlah ini meningkat dari tahun 2012, yaitu 26 persen.

Sebaliknya traffic internet yang berasal dari komputer PC, pada 2017 diperkirakan hanya meningkat 14 persen Compound Annual Growth Rate (CAGR). Adapun perangkat lainnya, seperti televisi diprediksi tumbuh 24 persen, berikutnya tablet 104 persen, serta ponsel pintar akan naik 79 persen.

Vice President of Product and Solutions Marketing Cisco, Doug Webster mengatakan, hasil penelitian memperlihatkan adanya tuntutan yang tidak akan ada habisnya akan bandwidth di seluruh dunia dan menyediakan pemahaman mengenai pertimbangan arsitektural. "Dengan semakin banyak orang dan benda, maka proses data yang terkoneksi menjadi lebih relevan dari sebelumnya," katanya melalui siaran tertulis.

SATWIKA MOVEMENTI








.